“ Dirgahayu Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke – 71 . Membangkitkan kesadaran kolektif Guru dalam meningkatkan mutu pendidikan “

Kamis, 10 November 2016

LOMBA PEMBUATAN BLOG BAGI GURU TINGKAT KABUPATEN PURBALINGGA TAHUN 2016

PEDOMAN
LOMBA PEMBUATAN BLOG BAGI GURU
TINGKAT KABUPATEN PURBALINGGA
TAHUN 2016


        I.            LATAR BELAKANG
Kompetensi Guru dalam menggunaan teknologi informasi dan komunikasi (TIK / ICT) saat ini merupakan kebutuhan yang harus dimiliki untuk mendukung tugas pokok dan fungsinya . Guru pembelajar adalah Guru yang wajib mengembangkan terus menerus kemamupuan dan tidak ada hentinya seiring dengan kebutuhan perkembangan jaman baik melalui pendidikan formal, membaca buku, menulis, mengembangkan penelitian sampai dengan pembelajaran secara daring ( online).  Informasi melalui teknologi informasi   menjadi cara yang efektif dan efisien untuk  menyampaikan informasi kepada orang lain. Teknologi yang mendukung cara tersebut makin disempurnakan dari waktu ke waktu. Perkembangan TIK/ICT yang begitu cepat terkadang membuat kita belum siap untuk memanfaatkannya secara maksimal. Di Indonesia sendiri, pemanfaatan TIK/ICT khususnya dalam pembelajaran masih sangat kurang. Sementara dalam menghadapi era globalisasi, pemanfaatan TIK/ICT menjadi sebuah kebutuhan untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi kinerja, terutama dalam belajar dan pembelajaran. Selain itu, kita juga dapat mengikuti setiap perkembangan baru di seluruh belahan dunia dengat mudah. Dengan kata lain, mau tidak mau kita harus mengetahui, memahami, menguasai bahkan mengembangkan teknologi tersebut agar tidak ketinggalan dalam perkembangan dunia yang makin global.
PGRI sebagai wadah organisasi profesi mendukung dan mendorong kemampuan / literasi Guru untuk mengembangkan potensinya secara khusus di bidang teknologi Informasi.  Oleh karenanya dalam rangka memperingati HUT PGRI ke – 71 tahun 2016 berencana mengadakan Lomba Pemanfaatan TIK/ICT dalam bentuk Web / Blog Guru SD/MI , SMP/MTs, SMA/SMK/MA  yang dibuat secara langsung / Online .

      II.            TUJUAN  

Tujuan diselenggarakan Lomba Pembuatan Web / Blog Guru adalah
a.       Mengembangkan potensi Guru SD/MI; SMP/MTs; SMA/SMK/MA  dalam penguasaan  TIK/ ICT melalui kegiatan pembuatan web / blog Guru
b.       Mmembantu mengurangi dan mempersempit kesenjangan dalam pemanfaatan TIK/ICT di bidang pendidikan khususnya bagi Guru di Kabupaten Purbalingga
c.       Sarana saling berbagi (sharing) ilmu pengetahuan di antara sekolah-sekolah di Purbalingga
d.       Terjalin / Terbentuk Komunitas pecinta Bog serta mengembangkan komunitas daring (online community) bagi Guru Kabupaten Purbalingga

http://pgrikabpurbalingga.blogspot.co.id/

    III.            

Tidak ada komentar:

Posting Komentar